Sunday 28 June 2015

Cara memeriksa kesehatan Baterai laptop dan netbook


Pada postingan kali ini bhinneka link akan membahas tentang masalah kesehatan, tapi bukan kesehatan sobat semuanya ya,,hehehe, tapi kesehatan baterai laptop kita. Pernahkah kamu merasakan berapa lama Laptop kamu masih bertahan? Pasti dengan seiring waktu, hari demi hari, bulan demi bulan, dan tahun demi tahun, Laptop kamu pasti akan cepat mati. Itu merupakan hal biasa, setiap kali kita mengecas, menggunakan Laptop, perfoma baterai akan selalu turun. Untuk itu, kita perlu mengetahui, seberapa sehatkah baterai laptop kita.

Caranya adalah sebagai berikut:

  • Klik start atau bisa jungan dengan menekan tombol Windows + R
  • Ketik "cmd" lalu tekan enter
  • Ketikkan "powercfg -energy" dan tekan enter
  • Tunggu selama 60 Detik, Windows akan melakukan uji coba pada baterai anda
  • Setelah menunggu, silahkan lihat laporannya di tempat yang ditampilkan oleh Command Prompt. Pada gambar dibawah ini, tempat laporannya adalah di C:\\Windows\System32\energy-report.html

Selesai sudah prosesnya. Itu dia bagaimana caranya, melihat kesehatan baterai kita.
Semoga bermanfaat dan Terima Kasih !!!!!!!!

Cara Mengubah File PDF ke Word Tanpa Software

Kali ini Bhinneka Link akan membahas tentang Bagaimana caramerubah file PDF ke Ms Word ? Mungkin bagi anda yang kurang/jarang berkelana di dunia komputer pasti akan kebingungan dengan masalah yang satu ini.

Cara ini sangat dibutuhkan ketika anda sudah mendownload file berformat PDF di Internet dan ingin mengubahnya ke Microsoft Word.

Lakukan cara berikut ini untuk mengubah PDF ke Ms Word dengan waktu yang singkat :
  1. Pertama buka situsnya, silahkan klik Disini, Setelah linknya terbuka tunggu barang 5 detik sampai muncul tulisan "SKIP AD" Di pojok kanan layar .
  2. Lalu klik tombol "Upload a File To Convert.." , maka akan muncul Pop Up untuk memilih File PDF yang ingin diubah ke MS Word pada komputer anda.

  3. Tunggu prosesnya beberapa saat,

  4. Setelah itu klik link "Download"

  5. Lalu pilih "Download Word File" dan simpan file yang didownload ke Komputer anda.
Selesai, sekarang file tersebut sudah bisa anda buka di MS. Word
Selamat Mencoba !!!!!!!!!

Friday 26 June 2015

Cara Mengubah format video Menggunakan Format Factory

Kali ini saya akan menulis artikel tentang bagaimana caranya mengubah format sebuah video. Mungkin kita mempunyai video yang kita download dari youtube namun format videonya masih MP4,AVI,3GP, atau lain sebagainya . Namun keperluan sesuatu kita pengen mengubah format video tersebut ke format WAV atau yang lainnya.

Berikut cara mengubah format video menggunakan software Format Factory :
1.pertama-tama buka sofware format factory
2. pilih video, lalu plih salah satu format yang ingin di rubah ,misalnya video kita AVI, lalu mau kita rubah ke MKV, Seperti gambar ini

3. maka akan tampil kotak dialog MKV, lalu kita klik di tambahkan file, maka akan tampil kotak dialog untuk kita memilih video yang ingin di rubah formatnya, setelah memilih video klik open, lalu setelah filenya sudah tampil klik ok

4.maka akan tampil kotak dialog seperti yang pertama tadi, maka tinggal kita klik START atau MULAI, lalu tinggal kita tunggu sampai prosesnya selesai, lamanya tergantung besar videonya


Jika belum punya Format Factory bisa anda download disini
Semoga bermanfaat
Terima Kasih

Cara Mengambil Gambar dari File Ms. Word

Cara umum yang biasa kita gunakan untuk mengambil gambar dari file Ms. Word adalah dengan cara memilih gambar, lalu mengcopy dan paste di Ms. Paint atau Picture Editor lainnya lalu di save dan akan menjadi gambar yang baru. Mungkin cara iti bisa kita gunakan jika gambarnya hanya 1 atau beberapa gambar saja. Apa jadinya kalau kita copy-paste gambar yang banyak, tentu membosankan dan membutuhkan waktu yang lama hanya untuk men copy-paste  gambar


Langsung saja kita bahas  cara yang mudah untuk mengambil gambar dari Ms. Word yaitu dengan cara dengan cara men-save As ke dalam format Web Page. File gambar akan tersimpan secara otomatis ke dalam folder tanpa copy-paste.

Ikuti langkah-langkah berikut ini :
1. Buka File Ms. Word yang ingin diambil gambarnya;
2. Pilih Save As ( pilih Menu -> Save As )
3. Setelah itu tentukan nama file, lalu pilih lokasi folder, dan jangan lupa ganti Save As typenya Web Page.
4. klik Save
5. Buka folder tempat kamu menyimpan tadi, akan mucul file HTML dan folder yang berisi foto-foto tadi.

Sekian,
Semoga Bermanfaat

Thursday 25 June 2015

Cara Install Ulang Windows 7 Lengkap Beserta Gambar

Hay sahabat Bhinneka Link,kali ini saya akan berbagi tips tentang Cara Install UlangWindows 7 Lengkap Beserta Gambar, mungkin dalam melakukan install windows ini masih banyak yang tidak mengetahui caranya.

Pastikan kalo kita udah backup drivernya, agar setelah install gak perlu download lagi, Jangan lupa juga copy file penting yang di Local C ke Local D, karena saat kita format, file yang di desktop, my document dan download akan hilang , karena termasuk dalam Local C.

Sebelum install windows 7, tentu saja kamu harus punya DVD Windows 7 yang masih baik kondisi nya, kalau udah rusak, di buang saja , jika ada file windows iso, burn aja ke DVD,

Oke, langsung aja Masukan DVD Windows 7 , lalu setting Bios agar boot ke CDROM,


Jika sudah, akan ada tulisan Press Any Key To Continue, Enter aja.
Maka akan muncul seperti ini :
Ini jangan diubah, langsung next aja ya sobat,
Lalu Pilih Install now 

Centang I accept the license terms, lalu pilih next..
Pilih Custom..

Pilih Partisi yang akan di isi dengan Windows 7, pilih yang partisi C, sekitar 100GB (bisa lebih besar atau lebih kecil, tergantung hardisknya), bisa di cek di MyComputer..



pilih disk yang berisi windows dan klik Drive Options, lalu Format. Setelah Format lalu Next, windows akan memulai install, kira kira memutuhkan waktu lebih kurang 30 menit,

Tunggu Proses Install.. Setelah itu PC akan restart sendiri beberapa kali, tunggu saja..


Masukan Username (Nama Kamu) dan nama Komputer
Masukan Passwordd, jika tidak ingin menggunakan password, langsung next aja


Masukan kalo kamu punya Serial Key, kalo gak punya ya hilangkan Centang nya dan next, windows kamu akan trial dan expired dalam jangka waktu tertentu, bisa menggunakan Windows Loader agar windows kamu menjadi full version, search aja windows loader di google :)

Pilih Ask Me Later 

Atur Waktu diwilayah Anda tinggal






Keluar kan CD nya, SELESAI !
Setelah selesai install windows, sekarang tinggal install drivernya,


Terimakasih telah membaca artikel 
Cara Install Ulang Windows 7 Lengkap Beserta Gambar 

Hal-hal yang harus di perhatikan ketika menggunakan nero


Kali ini bhinneka link akan memberikan sedikit informasi tentang Nero. Ya, Sofware yang sering di gunakan dalam format file ISO dan lain-lain. Tetapi taukah anda bahwa software ini sangat sensitif dalam arti software ini dapat membawa kerusakan pada hardware yang ada pada komputer anda. Mengapa begitu ? bukankah Nero merupakan software yang sudah berlisensi secara resmi ? nah itu dia yang akan saya bahas pada kesempatan kali ini. Langsung saja lah pada inti pembicara, Sebenarnya ada beberapa hal yang harus dihindari dan gak boleh kita lakukansaat menggunakan nero, apa saja itu ?
Berikut penjelasannya

1. Meletakkan laptop pada permukaan yang tidak rata (miring).
 Saat anda sedang menjalankan nero terutama pada saat anda burning file ke DVD, anda tidak boleh meletakkan laptop anda dalam kondisi miring, hal ini dapat menyebapkan CD room yang bekerja dapat terganggu, system optik pada CD room tidak akan bekerja secara maksimal jika ia membaca DVD dalam kondisi miring. Usahakan anda letakkan laptop pada posisi yang tidak akan dirubah sebelum proses burning selesai.

2.  Jangan buka-buka local disk.
Mengapa tidak boleh buka local disk pada saat nero berjalan ?? jadi gini gan, pada saat kita  burning, usahain jangan diganggu deh kinerja tu nero, bisa-bisa file yang anda masukkan ke DVD bisa terganggu. Soalnya sangat sensitif jika terjadi kesalahan. Laptop dalam kondisi diam usahakan hanya program nero aja yang berjalan. Walaupun belum ada pengalaman yang fatal tentang hal ini, ya setidaknya jaga-jaga aja demi kelancaran proses yang sangat penting itu

3. Jangan matikan laptop jika proses sedang berjalan. Nah ini ni poin pentingnya, Seandainya anda melakukan proses burning di laptop, pakai aja tu batrai, manatau listrik drop secara spontan laptop pun mati. ini sangat berakibat pada optik lensa CD room, Optik akan gampang rusak jika mengalami hal ini, apalagi jika sedang digunakan. Hal ini bahaya juga pada saat anda memutar film menggunakan DVD.

4. Yang terakhir, Jangan di cancel kalau nero sudah berjalan. Jika anda cancel proses nero yang sedang bekerja, ini sama saja tidak ada gunanya. maka otomatis DVD yang sudah digunain gak bisa dipakai lagi karna nero menganggap cancel itu adalah proses selesai..


Semoga bermanfaat Ya Sobat.
.

Cara Mudah Mengganti Icon Folder Tanpa Software

 folder

Hai sobat Bhinneka Link, pada kesempatan ini saya akan membagikan tips mengganti icon folder pada windows 7, ya walaupun cara ini sangat mudah, tetapi tidak ada salahnya saya share kepada anda (mungkin ada yang pemula,,hehehehe).
Folder pada umumnya mempunyai icon yang standart , dan ini tentu sangat bosan untuk kita lihat setiap hari. Jika anda ingin membedakan atau mengganti antara komputer anda dengan komputer orang lain, tidak ada salahnya anda mempercantik sedikit penampilan pada folder-folder anda.

Langsung saja ke TKP ya sobat,
Pertama-tama silahkan cari folder yang ingin di ganti iconnya, lau anda klik kanan pada folder tersebut, silahkan pilih properties.


Setelah itu, akan muncul kotak settingan untuk folder tersebut. Sekarang silahkan pilih customize, Pilihlah Change Icon ..



Setelah memilih Change icon, silahkan anda cari icon sesuai keinginan anda. silahkan pilih Browse, cari tempat penyimpanan icon anda, kemudian pilih OK. Jika sudah memilh silahkan pilih OK lagi, dan silahkan lihat hasilnya.



Cukup mudah kan sobat bhinneka link ??
silahkan di coba sendiri, anda bisa mengganti menggunakan gambar2 yang sesuai dengan keinginan anda tentunya, semoga berhasil

dan nantikan artikel-artikel terbaru lainnnya.
:)
terima kasih sedah membaca artikel ini

Tuesday 23 June 2015

Cara Posting Artikel Beserta Gambar dan Video Di Blog

Cara Posting Artikel Beserta Gambar dan Video Di Blog
Tutorial Blog Sobat kali ini akan membahas bagaimana cara Membuat Postingan Artikel yang disertai Gambar dan Video di Blog. Memposting sebuah tulisan mungkin sudah menjadi kebiasaan bagi sahabat yang ingin selalu blognya di penuhi dengan banyak tulisan. Kadang kita hanya ingin memposting tulisan tanpa harus menyertai gambar, video atau sejenisnya, tapi terkadang dalam sebuah tulisan kita harus menyertai sebuah atau beberapa gambar atau video untuk mempermudah/memperjelas tulisan kita. Untuk lebih jelasnya langsung aja ke pokok pembahasan kita.

 Berikut Cara Posting Artikel Beserta Gambar dan Video :

Cara Posting Artikel Beserta Gambar :
  1. Silahkan Login dan buat entri baru di Blog kamu
  2. Jika sudah tulis artikel yang ingin kamu post
  3. Untuk Mengisi gambar dihalaman blog kamu klik pada Tool "Inset Image" seperti yang terlihat pada gambar berikut :

  1. Tunggu beberapa saat akan tampil halaman seperti dibawah, kemudian klik pada tombol "Pilih File"

  1. Silahkan pilih gambar yang ingin di Upload jika sudah Klik Open

  1.  Kemudian klik Upload dan tunggu sampai proses Upload selesai 
  2. Jika Proses Upload selesai Klik pada Tombol Add Selected
  1. Selesai dan lihat hasilnya


Cara Posting Artikel Beserta Video :

Untuk posting artikel beserta video sebenarnya sama saja dengan cara posting artikel beserta Gambar .
Berikut caranya untuk menampilkan kehalaman blog.
  1. Buat Entri baru jika ingin memasang Video dalam postingan kamu buka halaman postingan tersebut
  2. perhatikan tool yang ada diatas halaman Entri postingan blog kamu, Klik pada Insert a Video seperti terlihat pada gambar
  1. Tunggu beberapa saat akan tampil halaman seperti ini, klik pada Tombol Choose a Video To Upload
  1. Pilih Video yang ingin diupload Jika sudah klik Open 
  2. Klik Tombol Upload dan tunggu sampai proses selesai
  3. Jika sudah klik pada tombol Add Selected
  4. Selesai dan lihat hasilnya
  5. Sobat juga bisa mengambil video dari Youtube dan memasukannya kehalaman blog kamu.
Demikian Cara Posting Artikel Beserta Gambar Dan Video. semoga bisa membatu sobat yang kesulitan untuk menampilkan gambar dan video kehalaman postingan. Semoga bisa bermanfaat dan Selamat Mencoba.


Cara Memperbesar Ukuran Sebuah Foto/Gambar Tanpa Harus Klik di Mozilla Firefox

memperbesar ukuran sebuah foto/gambar tanpa harus di klik


Di kesempatan kali ini saya akan berbagi trik kepada sobat semuanya. Kita semua pasti doyan berselancar di dunia internet atau dunia maya, apalagi sama yang namanya jejaring sosial, bisa itu facebook twitter atau yang lainnya,banyak banget dech sekarang jejaring sosialnya. Melihat foto/gambar di internet atau tepatnya yang suka bukanya lewat mozilla firefox munngkin sudah menjadi kebutuhan ataupun kecanduan, apalagi sama yang baru-baru atau yang lagi “kasmaran” sama dunia internet. Banyak dari kita yang males untuk sekedar mengklik di sebuah foto/gambar hanya untuk memperbesar ukuran foto/gambar tersebut. Untuk mempermudah hal tersebut kita bisa menggunakan fasilitas yang ada di mozilla firefox itu sendiri.

Berikut adalah langkah-langkah untuk memperbesar  ukuran sebuah foto/gambar tanpa harus klik di mozilla firefox :

1.Buka mozila firefox versi berapapun yang anda punya (saya sarankan sich yang up to date)

2.Klik Tools di menu bar, lalu pilih add-ons (lebih mudahnya bisa langsung dengan tombol Ctrl+Shift+A)

3.Kemudian cari add-ons dengan nama Thumbnail Zoom Plus 3.1 atau zoom plus di kolom search di pojok kanan layar,

4.setelah pencariannya selesai kita pilih Thumbnail Zoom Plus 3.1 lalu klik instal, 

5. Tunggu hingga proses instalnya selesai, setelah itu tinggal klik Restart now

Nah, thumbnail zoom plus sudah aktif di mozila sobat semuanya, sekarang kita gak harus klik di fotonya, Cuma arahkan kursor ke fotonya ja,

Terima kasih sudah membaca artikel ini 

Selamat mencoba dan semoga berhasil !!!!!!!!!!

Trik meringankan kinerja windows 7



Mempercepat kinerja windows 7


TRIK MERINGANKAN KINERJA WINDOWS 7
Semua orang ingin Laptop atau PC nya selalu dalam keadaan normal, atau dengan kata lain tidak lelet, tak terkecuali sobat semuanya. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi cepat atau lambatnya suatu laptop, tapi di kesempatan ini saya ingin berbagi beberapa trik untuk mempercepat kinerja window 7.
Langsung aja ke pembahasannya :

1. Mematikan startup yang tidak terlalu penting Startup adalah program-program yang berjalan setelah komputer dinyalakan dan program tersebut akan terus berjalan jika komputer dalam keadaan menyala, dan jika program tersebut tidak begitu berguna, tentu saja hanya akan memperberat kinerja komputer saja, untuk mematikan program yang tidak terlalu berguna, caranya adalah: >> klik start>run, atau untuk lebih cepatnya bisa dengan tekan windows+R, setelah itu akan muncul windows run, sekarang ketikkan msconfig lalu klik ok.


2. Menghapus File Temporary File temporary adalah file yang muncul dari aplikasi yang sedang berjalan, dan ketika aplikasi sudah ditutup file ini akan tetap ada, dan jika tidak dihapus akan memperberat kinerja pc dan bisa memenuhi kapasitas hardisk. cara untuk menghapusnya adalah: >>tekan windows+R, dan ketikkan %temp% untuk masuk ke foldet temp. >> Hapus semua file dengan cara: blok semua file dan folder yang ada di sana dengan cara ctrl+A atau bisa di blok dengan manual, jika sudah tekan delete, lalu tekan yes. 3. Defragmenter Defrag harddisk anda secara teratur agar PC/Laptop anda tetap dalam kondisi prima,minimal sebulan sekali,biasa nya yang di defrag drive C saja sesekali boleh juga di drive D dan drive lain-lain nya.cara nya klik start >>all program >> accecories >> system tools >> disk defragmenter

                                        

4. Disk Cleanup Gunakan Disk Cleanup untuk membersihkan harddrive anda dari file-file yang tidak diperlukan,dibersihkan minimal sebulan sekali. cara nya klik start >>all program >> accecories >>
 system tools >> disk cleanup


 5. Mengatur Visual Effect Cara nya klik kanan pada computer lalunoperties, kemudian pilih advanced system setting,lalu pilih advanced,lalu pilih performance setting,dan pilih costum dan centang semua seperti : - enable desktop composition - enable transparent glass - show thumbnail intead of icons - smooth edges of screen font - use drop shadows for icon label on thr desktop - use visual styles on windows and buttons




Terima kasih sudah membaca artikel tentang Trik meringankan kinerja windows 7 ini,
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba !!!!!!